Çanakkale Onsekiz Mart University Dorong Komitmen Global untuk Literasi dan Riset Kelautan di ICMMBT 2025
Çanakkale Onsekiz Mart University Dorong Komitmen Global untuk Literasi dan Riset Kelautan di ICMMBT 2025
Yogyakarta, 30 Juli 2025 — Suasana Konferensi Internasional ke-5 tentang Integrated Coastal Management and Marine Biotechnology (ICMMBT 2025) semakin bermakna dengan kehadiran dan sambutan dari Prof. Dr. Ramazan Cuneyt Erenoglu, Rektor Çanakkale Onsekiz Mart University, Turki.
Dalam pidatonya, Prof. Erenoglu menegaskan pentingnya komitmen global dalam memperkuat pendidikan dan riset kelautan, khususnya di tengah kompleksitas tantangan lingkungan dan perubahan iklim yang kian mendesak. Beliau menyampaikan bahwa transformasi di sektor kelautan membutuhkan upaya kolektif lintas negara dan generasi.
“Membangun literasi kelautan sejak dini adalah kunci untuk menciptakan generasi yang peduli dan mampu menjaga keberlanjutan laut kita. Universitas memiliki peran sentral sebagai agen perubahan dalam mentransformasi ilmu menjadi aksi nyata,” ujar Prof. Erenoglu dalam sambutannya.
Rektor dari universitas maritim terkemuka di Turki tersebut juga menekankan bahwa institusi pendidikan tinggi perlu mengembangkan ekosistem pembelajaran yang mengintegrasikan pengetahuan lokal dan global, serta mengedepankan kolaborasi internasional dalam pengembangan sains kelautan dan teknologi pesisir.
Sambutan ini turut memperkuat nilai-nilai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 4 (Pendidikan Berkualitas) melalui penguatan pendidikan kelautan yang berbasis sains dan partisipatif; SDG 14 (Ekosistem Laut) dengan mendorong riset yang berorientasi pada perlindungan laut serta pemberdayaan masyarakat pesisir; dan SDG 17 (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan) melalui penegasan pentingnya kolaborasi global lintas universitas dan negara dalam menjawab tantangan kelautan bersama.
Kolaborasi antara Çanakkale Onsekiz Mart University dan IPB University dalam forum ini menunjukkan bahwa sinergi antar perguruan tinggi di kawasan Asia dan Eropa dapat menjadi katalisator penting dalam membangun masa depan kelautan yang resilien, regeneratif, dan berbasis ilmu pengetahuan.
